Seperti kebanyakan kota besar yang panas, Jakarta juga terasa panas dan sesak. Polusi udara dari asap knalpot, kemacetan dan aktifitas yang penat membuat orang mudah stress. Sehingga sesekali perlu untuk refreshing di tempat yang tenang dengan udara sejuk dan segar.
Taman Bunga Wiladatika yang berlokasi dekat dengan Cibubur Junction atau lebih tepatnya di Jalan Jambore nomor 1, memiliki udara yang sejuk dan segar karena banyak ditumbuhi pepohonan hijau serta berbagai macam bunga.
Taman yang terletak tidak jauh dari bumi perkemahan Cibubur ini diresmikan pada tanggal 29 Juni 1980 oleh Presiden Soeharto. Sedangkan nama “Wiladatika” itu sendiri merupakan kependekan dari Widya Mandala Krida Bakti Pramuka. Mungkin karena dekat dengan perkemahan Cibubur yang terkenal, sehingga tempat wisata yang sebenarnya masuk dalam wilayah kecamatan Cimanggis, Depok menggunakan nama Cibubur.
Fasilitas tempat rekreasi ini tergolong cukup lengkap. Selain tersedia playground untuk anak-anak yang menyediakan beberapa permainan seperti ayunan. Prosotan, jungkat-jungkit dan lain sebagainya. Taman ini juga dilengkapi dengan air terjun buatan, gua mini, kolam air mancur, rumah jepang dan tentu saja taman bunga hias yang indah dengan koleksi tanaman yang cukup lengkap.
Sebenarnya tidak hanya itu saja wahana yang tersedia di taman itu, masih ada perahu air, bola air dan becak mini.
Orang tua bisa bersantai sejenak dikursi-kursi taman yang dilengkapi dengan peneduh, sambil mengawasi anak-anak mereka bermain.
Pengunjung juga bisa melakukan kegiatan olahraga ditaman ini, karena disini juga ada fsilitas lapangan tenis dan kolam renang. Kolam renangnya pun ada tiga kolam, dua kolam renang untuk dewasa dan satu kolam renang untuk anak-anak.
Seperti kebanyakan tempat wisata, Taman Bunga Wiladatika ini juga lebih ramai ketika akhir pekan dibanding hari-hari biasa.
Terkadang pengunjung yang datang secara berombongan untuk melakukan kegiatan outbond di loakasi khusus outbond atau datang untuk menghadiri pertemuan di aula yang disewakan oleh pihak pengelola taman bunga ini.
Pengunjung tidak dipungut biaya untuk masuk ke lokasi taman. Pengunjung hanya di pungut biaya untuk beberapa wahana permainan seperti becak mini, bola air, perahu air dan kolam renang.